Kilas Balik Kiprah Yamaha bersama Tech 3 Musim Ini

Pasang Iklan Disini

Berita MotoGP: Setelah menjalani hubungan kemitraan selama kurun waktu dua dekade, seri balapan pamungkas di Valencia akan menjadi seri balapan terakhir Yamaha dengan Tech 3.

Jelang berakhirnya musim MotoGP 2018 pada seri balapan di Sepang Malaysia, kedua pebalap Tech 3, yakni Johann Zarco dan Hafizh Syahrin, berhasil finis pada urutan 10 besar. Dengan demikian, Tech 3 mendapat tambahan 22 poin yang menempatkan tim tersebut pada urutan keenam pada klasemen sementara tim MotoGP 2018.

Perjalanan Tech 3 di MotoGP 2018 tidak berjalan begitu baik, Zarco tercatat mengalami beberapa kali gagal finis dan dua kali terjatuh, sedangkan Syahrin tercatat delapan kali balapan tanpa hasil.

Jelang balapan di Sirkuit Ricardo Tormo, Herve Poncharal selaku prinsipil tim merasa cukup optimistis dan merasa Valencia sangat spesial. Hal ini disebabkan pada musim lalu, Zarco terlibat persaingan sengit dengan Dani Pedrosa dan Marc Marquez.

“Valencia selalu terasa spesial, karena menjadi balapan penting di akhir musim, semua pebalap ingin tampil maksimal,” ungkap Poncharal.

“Tahun lalu, Zarco tampil sangat kuat saat balapan, ia sempat memimpin sebelum mendapatkan tekanan dari Marquez dan Pedrosa. Hasilnya cukup bagus, meski kami menyayangkan tidak bisa menang. Setidaknya finis kedua Zarco bisa menutup musim pertamanya dengan baik.”

Di akhir kemitraan dengan Yamaha sebelum bergabung dengan KTM musim depan, Poncharal ingin balapan di Valencia bisa maksimal.

“Ini akan jadi balapan terakhir Tech 3 dengan Yamaha setelah bermitra selama 20 tahun. Tanpa mereka, kami tidak akan mencapai hasil seperti sekarang.”

“Saya berharap, baik Tech 3 dan Yamaha, bisa menikmati empat hari terakhir nanti, serta meraih hasil maksimal untuk mengakhiri kerja sama yang luar biasa ini,” Poncharal menambahkan.

Artikel Tag: Yamaha Tech 3, Johann Zarco, Hafizh Syahrin, Herve Poncharal, MotoGP 2018


Kategori : Berita Olahraga

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *