Kagama Gelar Reuni Akbar di JCC, Artisnya Elek Yo Band

Pasang Iklan Disini

[ad_1]











Wikimedan – Sebanyak 3.000 alumni Universitas Gadjah Mada akan hadir dalam acara yang diselenggarakan di Jakarta Convention Centre (JCC), 22 September nanti. Reuni Kagama itu rencannya dihadiri oleh Presiden Joko Widodo.





Ketua panitia reuni Kagama Prof Otto Hasibuan menjelaskan, sejumlah menteri kabinet kerja yang merupakan alumni UGM juga dikabarkan akan menghadiri reuni akbar yang digelar pukul 09.00-16.00 WIB.





“Ada Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri PU dan Gubernur Menteri sekretaris Negara Pratikno,” kata Otto Hasibuan dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (20/9).





Otto menuturkan, reuni akbar kali ini mengambil tema, ‘Guyub Kini dan Nanti’, artinya semua alumni harus selalu guyub selamanya. Karena itu, dirinya berharap, banyaknya alumni UGM yang berkiprah di berbagai sektor bisa berbagi cerita dengan junior mereka dalam temu alumni tahun ini.





“Kami harapkan para senior Kagama bisa lebih erat hubungannya dengan adik-adik kita, sehingga tercipta jaringan yang sangat kuat untuk memajukan bangsa,” tambahnya.






Lebih lanjut, Otto juga mengingatkan anggota Kagama untuk bisa menerima perbedaan karena sebentar lagi akan ada Pilpres dan Pemilihan legislatif serentak 2019 dan harus menjadi perekat persaudaraan dan persatuan.






“Kita semua berharap semuanya bisa menerima perbedaan pilihan politik. Kita buktikan pada masyarakat dan bangsa ini, bahwa semua anggota Kagama di manapun berada tetap, dan harus, menjadi perekat persaudaraan dan persatuan,” ujarnya.










Acara ini akan dimeriahkan oleh sejumlah bintang tamu yang siap menghibur seluruh alumni UGM, di antaranya, Padi Reborn, Elek Yo Band (band musik beranggotakan Menteri Kabinet Kerja), Romy Rafael, Dagelan Mataraman, Astrid Bonivasia.





(gwn/JPC)

[ad_2]

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *