Bawa PSIS Tetap Eksis di Liga 1, Masa Depan Jafri Sastra Belum Pasti

Pasang Iklan Disini

Wikimedan – PSIS Semarang melakukan langkah tepat dengan mendatangkan Jafri Sastra menggantikan Vincenzo Annese. Di tangan mantan pelatih Persipura Jayapura itu, PSIS tetap eksis di Liga 1. Padahal, PSIS sempat menjadi penghuni tetap di zona degradasi. Hingga pekan ke-20, tim berjuluk Mahesa Jenar itu hanya mampu mengumpulkan 20 poin.

Hanya saja, terkait masa depan Jafri Sastra di PSIS, belum ada kepastian. Namun, Jafri tetap setia menunggu keputusan dari manajemen. Dia siap dengan apapun keputusan manajemen terkait masa depannya.

Jafri memang melakukan langkah brilian di PSIS. Perlahan tapi pasti, pelatih berusia 53 tahun mampu membawa PSIS menjauh dari zona degradasi. Sebanyak 12 laga sudah dijalani PSIS bersama Jafri. Total tujuh kali kemenangan dan dua kali imbang diraih Mahesa Jenar.

Hingga pekan ke-32, PSIS berada di posisi ke-12 klasemen sementara dengan total 43 poin. Di dua laga terakhir mereka akan menghadapi Persipura Jayapura (1/12) dan Persebaya Surabaya (8/12). Apabila mereka terus konsisten bukan tidak mungkin posisi mereka pada akhir musim akan semakin membaik.

“Saya tekankan kepada anak-anak untuk bertanggung jawab kepada pekerjaannya. Kemudian kami bisa bangkit lagi dari keterpurukan sehingga bisa raih poin sedikit-demi sedikit,” ucap Jafri Sastra.

Terkait masa depannya, Jafri akan setia menunggu. “Yang pasti manajemen tentu sudah punya rencana. Saya menunggu saja,” tutur pelatih asal Sumatera Barat itu. “Kalau rezekinya masih ada di PSIS ya di PSIS. Kalau nggak ada mungkin lain lagi. Harus dihadapi dengan sangat siap,” pungkasnya.

(nia)


Kategori : Berita Nasional

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *