Lewis Hamilton Belum Pikirkan untuk Pensiun

Pasang Iklan Disini

Berita F1: Pebalap Mercedes dari Inggris, Lewis Hamilton, yang kembali berhasil meraih gelar juara dunia F1 pada musim balapan 2018 mengatakan ia belum berpikir untuk memutuskan pensiun dari dunia balap jet darat itu yang telah membesarkan namanya.

Hamilton mengatakan hal itu ketika menghadiri perhelatan penganugerahan tahunan yang diselenggarakan FIA di Saint Petersburg, Rusia pekan lalu. Pebalap veteran itu juga menyebut bila dirinya baru saja memperpanjang kontrak dengan tim Mercedes yang telah diberinya empat gelar juara dunia dalam lima musim terakhir ini.

Satu gelar juara dunia lainnya diraih Hamilton saat memperkuat tim McLaren pada 2008 lalu. 

“Saya belum lama ini menandatangani perpanjangan kontrak berdurasi dua tahun dengan tim Mercedes. Saya masih ingin membalap selama beberapa musim ke depan, jadi setelah 2020, saya juga masih ingin terus membalap karena saya begitu menyukainya,” jelas Hamilton.

“Saya belum bisa mengatakan sampai kapan persisnya masa saya membalap. Saat ini mendapatkan perpanjangan kontrak selama dua musim saja sudah membuat saya senang. Saya sangat menyukai balapan, jadi mungkin saya akan tetap membalap setelah masa kontrak saya usai, “ tandas Hamilton yang sejak 2014 selalu berhasil meraih gelar juara dunia bersama tim Mercedes kecuali pada musim 2016 lalu, ketika rekan setimnya kala itu yaitu Nico Rosberg berhasil mengalahkannya.

Artikel Tag: Lewis Hamilton, Mercedes, FIA


Kategori : Berita Olahraga

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *